10 Ponsel Terbaik untuk Lansia di tahun ini

Memilih ponsel terbaik untuk lansia akan memudahkan Anda untuk berkomunikasi dengan keluarga Anda yang lebih tua yang berdomisili di luar tempat tinggal Anda. Kecanggihan teknologi juga akan dirasakan oleh para lansia sehingga pilihan handset yang tepat sangat diperlukan untuk menunjang komunikasi para lansia.

ponsel untuk lansia




Ponsel yang memiliki kenyamanan dan teknologi standar akan sangat mudah digunakan oleh para lansia, sehingga Anda dapat membelikan ponsel sesuai dengan kegunaan dan kebutuhan lansia.




Ponsel yang memiliki tampilan besar dan sederhana merupakan pilihan yang sangat cocok untuk para lansia, karena penglihatan yang dimiliki para lansia dari waktu kewaktu akan berangsur-angsur menurun. Selain itu beberapa fitur darurat seperti satu sentuhan tentunya sangat dibutuhkan oleh lansia.

Perlu untuk diketahui daya tahan ponsel juga sangat dibutuhkan karena setiap lansia akan tetap menggunakan ponsel yang sama dalam jangka waktu lama, sehingga sangat perlu diperhatikan tentang daya tahan ponsel untuk para lansia.




Pilihan ponsel yang terbaik untuk lansia adalah sebagai berikut:

 

Flip Jitterbug

Flip Jitterbug

Ponsel ini memiliki tombol dan layar yang besar dan jelas selain itu juga memiliki tombol darurat serta dilengkapi dengan speaker yang keras, sehingga pada saat berkomunikasi menggunakan ponsel ini suara yang dikeluarkan akan terdengar jelas.

Flip Jitterbug merupakan ponsel yang dibuat dengan fitur yang disesuaikan dengan kebutuhan para lansia, sehingga pada ponsel ini tidak memiliki fitur ponsel cerdas, melainkan hanya memiliki fitur yang sederhana. Untuk itu ponsel ini menjadi sangat mudah digunakan oleh siapa pun.

Beberapa fitur tambahan khusus untuk para lansia juga tersemat dalam ponsel ini yaitu dapat menampilkan M4/T4 sebagai alat bantu pendengaran. Selain itu juga memiliki tombol 5 Star sehingga lansia dapat dengan mudah untuk meminta bantuan dalam keadaan darurat. Ponsel Flip Jitterbug dijual dengan kisaran harga 1 jutaan.

 

Jitterbug Smart

Jitterbug Smart

Ponsel Jitterbug Smart merupakan ponsel khusus lansia yang memiliki fitur canggih namun terkesan sederhana dan tanggapan respon darurat yang sangat baik.

Jitterbug Smart telah menggabungkan desain yang berfokus kepada para senior dengan fungsionalitas smartphone, sehingga memiliki desain yang menarik dan terkesan mewah. Untuk harga yang ditawarkan juga sangat wajar dan sesuai dengan ponsel.

Ponsel Jitterbug Smart telah memiliki fitur canggih seperti dapat mengakses internet dan email serta memiliki kamera depan dan belakang yang sangat cukup untuk memotret kejadian dilingkungan sekitar. Selain itu juga memiliki tampilan layar sentuh yang berukuran 5,5 inci dan memiliki tampilan menu yang sederhana. Ponsel Jitterbug Smart dijual dengan kisaran harga sekitar 1,5 jutaan.

 

GrandPad

GrandPad

Sesuai dengan namanya GrandPad merupakan ponsel yang memiliki layar dengan ukuran yang besar yaitu 8 inci.

GrandPad merupakan ponsel yang bisa disebut juga dengan tablet karena ukurannya yang besar dan miliki layar Full HD. Perlu untuk diketahui ponsel ini tidak mengadopsi sistem operasi Android ataupun IOS melainkan hanya menggunakan fitur-fitur sederhana yang mudah untuk digunakan oleh para lansia. Selain itu untuk pengisian daya dapat dilakukan dengan nirkabel di doknya tanpa perlu kabel atau colokan listrik.

Ponsel ini memungkinkan lansia untuk tetap terhubung melalui email serta pangggilan video karena GrandPad sudah memiliki koneksi 4G LTE dan juga dapat disambungkan melalui wifi.

 

iPhone 8 Plus

iPhone 8 Plus

Ponsel dengan kinerja cepat dan tampilan tajam tentu bukan merupakan ponsel yang sederhana lagi, namun ponsel ini layak digunakan oleh para lansia yang mengerti teknologi. iphone 8 Plus merupakan ponsel canggih yang memiliki harga terbilang mahal, namun harga tersebut sesuai dengan spesifikasi yang dimiliki oleh ponsel sekelas ini. Berbagai fitur yang ditawarkan oleh iPhone 8 Plus yaitu memiliki kinerja bagus serta memiliki layar 5,5 inci yang sangat tajam.

Untuk melakukan komunikasi dengan kerabat dan keluarga akan terasa lebih cepat dengan menggunakan iPhone 8 Plus selain itu Anda akan merasakan transisi yang terasa sangat nyaman dan mulus. Perlu diingat ketika lansia yang menggunakan ponsel ini lebih baik jika menggunakan kasing iPhone 8, karena iPhone 8 Plus memiliki desain serba kaca. Biaya yang perlu Anda keluarkan untuk memiliki ponsel canggih ini yaitu berkisar 15 jutaan.

 

iPhone XR

iphone xr

Jika ingin ponsel yang lebih baru dari iPhone 8 Anda dapat mencoba membelikan iPhone XR untuk senior Anda. Selain tampil dengan wajah baru iPhone XR memiliki berbagai fitur yang mudah digunakan dan sangat cocok untuk lansia yang mengerti teknologi.

Selain itu untuk tipe iPhone XR pihak Apple telah menyediakan berbagai pilihan warna yaitu merah, kuning, biru dan tersedia juga warna hitam dan putih. Untuk dapat memiliki ponsel ini Anda perlu mengeluarkan biaya sekitar 7 jutaan.

 

Samsung Galaxy S10e

Samsung Galaxy S10e

Samsung Galaxy S10e merupakan ponsel yang memiliki performa responsif dan memiliki ragam fitur canggih yang sangat cocok digunakan oleh lansia yang mengerti teknologi.

Untuk pengoperasian ponsel ini terbilang mudah karena sudah tersemat Samsung One UI yang menjadikan tampilan mudah untuk dilihat dan tajam. Selain itu harga yang dimilikinya juga terjangkau.

Samsung Galaxy S10e telah dibekali processor Snapdragon 855 sehingga Anda akan merasakan performa yang sangat responsif dan tidak akan menemukan masalah dalam pengoperasian segala aplikasi yang berada di dalamnya. Harga dari ponsel Samsung Galaxy S10e yaitu sekitar 6 jutaan.

 

Huawei P Smart (2019)

Huawei P Smart

Huawei P Smart perlu diperhitungkan untuk menjadi pilihan ponsel terbaik untuk lansia karena beragam fitur yang dimilikinya sangat cocok untuk dikenakan oleh lansia selain itu juga harga yang dimilikinya sangat terjangkau.

Untuk memiliki ponsel ini Anda tidak perlu banyak menghabiskan uang di tabungan Anda, Anda hanya perlu memerlukan sedikit uang untuk dapat membelinya. Hal yang membuat Huawei P Smart cocok untuk lansia karena ponsel ini memiliki fitur “ Simpel Mode “ yang akan membuat ikon dan teks jauh lebih besar sehingga sangat sempurna untuk senior yang memiliki masalah dengan penglihatan.

Jadi, jika Anda ingin memiliki ponsel Android yang cocok untuk senior Anda, Huawei P Smart adalah pilihan terbaik untuk Anda karena memiliki harga yang ramah dengan kantong Anda. Harga dari Huawei P Smart yaitu sekitar 3 jutaan.

 

Moto G7 Power

Moto G7 Power

Moto G7 Power memiliki daya tahan baterai yang sangat besar dan memiliki harga termurah di kelasnya, hal ini akan menjadi pilihan terbaik Anda untuk membelikannya sebagai hadiah untuk orang tua Anda.

Fitur-fitur yang terdapat pada Moto G7 Power terlihat sederhana dan mudah untuk dipahami oleh semua orang, selain itu memiliki baterai sebesar 5.000 mAh yang akan membuat ponsel ini tahan seharian dengan penggunaan normal. Bahkan pihak Moto G7 Power mengklaim bahwa ponsel ini sanggup bertahan hidup dalam waktu 2 hari tanpa pengisian daya.

Untuk desain dari Moto G7 Power sangat cocok digunakan oleh para lansia, karena terbuat dari bahan plastik sehingga lebih mudah digenggam. Selain itu juga hanya tersemat satu kamera belakang yang memungkinkan memberikan kenyamanan tersendiri untuk para lansia. Harga dari Moto G7 Power yaitu sekitar 2 jutaan.

 

Nokia 3310 3G

Nokia 3310 3G

Nokia 3310 3G memiliki desain yang sangat kokoh dan kuat serta memiliki baterai yang telah terbukti tahan lama untuk penggunaan normal, selain itu desain sederhana dari ponsel ini akan sangat cocok digunakan untuk lansia.

Terkadang sebagian lansia tidak ingin untuk memiliki ponsel dengan teknologi canggih, mereka hanya ingin memiliki ponsel yang dapat berkomunikasi dengan keluarga yang bertempat tinggal jauh dari rumah mereka.

Nokia 3310 mendukung panggilan, SMS, dan bahkan sedikit media sosial. Kamera dasar dapat membantu manula berbagi dengan keluarga dan teman-teman mereka juga. Selain itu, ini adalah ponsel kecil yang tahan lama, jadi penurunan sesekali tidak perlu terlalu mengkhawatirkan. Selain itu, harganya terjangkau.

Berbagai fitur yang terdapat di Nokia 3310 3G terbilang sederhana yaitu mendukung panggilan, SMS dan sedikit media sosial, namun kamera yang terdapat pada ponsel ini sangat cukup untuk mengabadikan momen-momen keluarga. Untuk bagian terbaik pada ponsel ini adalah daya tahan baterai yang lama walaupun memiliki desain yang terlihat kecil sehingga tidak perlu untuk selalu membawa charger kemana pun Anda pergi. Harga dari Nokia 3310 3G yaitu sekitar 1 jutaan.

 

Alcatel GO FLIP

Alcatel GO FLIP

Alcatel GO FLIP merupakan ponsel 4G yang memiliki beragam fitur sederhana yang menarik. Walaupun saat ini Alcatel GO FLIP sudah memiliki sedikit pembaruan tetapi sangat cocok untuk digunakan oleh lansia. Desain dari ponsel ini memang terlihat jadul tetapi hal ini akan membuat pengguna dapat bernostalgia saat menggunakan ponsel. Selain itu dengan tersedianya 4G LTE akan membuat ponsel ini dapat melakukan panggilan video dan voice note dengan lancar.

Kamera yang ditawarkan pada ponsel ini ,mendukung untuk berbagi foto dan video 720p, selain itu untuk kelengkapannya sebagai ponsel lansia terdapat fitur yang menampilkan M4/T4 sebagai alat bantu pendengaran.